PRODUSEN ALAT DAPUR RESTORAN, BAKERY, CAFE & USAHA KULINER NO.1 INDONESIA

Modal Usaha Kue Kering Rumahan | Untuk Kualitas Premium

Kue kering adalah salah satu jenis makanan atau camilan yang masih sangat prospektif untuk dijadikan ide bisnis. Usaha kue kering tidak hanya cocok di saat bulan ramadan menjelang lebaran saja, diluar itu kue kering masih banyak dibutuhkan untuk camilan sehari-hari saat menonton tv, film dan juga sebagai suguhan ketika ada tamu yang datang. Lalu apa saja modal yang harus dipersiapkan untuk memulai usaha kue kering?

Peluang Usaha Kue Kering

Pada hari-hari bisa permintaan kue kering di masyarakat tergolong lumayan. Apalagi di saat hari besar seperti lebaran, natal dan lainnnya. Pemesanan kue kering akan mengalami lonjakan yang berpotensi untuk melipat gandakan keuntungan. Artinya bisnis kue kering masih sangat berpotensi untuk dijalankan kapan saja walaupun diluar hari-hari besar.

Kue kering memiliki banyak sekali pilihan yang bisa anda jadikan sebagai kue kering unggulan, mulai dari kastengel, nastar, sagu keju, putri salju, dan lain sebagainya. Kue kering memiliki daya tahan yangf jauh lebih lama dibandingkan roti manis, donat dan sejenisnya. Sehingga untuk menjualnya, anda tidak perlu terburu-buru karena kue kering dapat bertahan dalam waktu yang cukup lama.

Tips Memulai Bisnis Kue Kering

  • Temukan Resep Terbaik. Pertama pastikan anda menguasai pengolahan jenis kue kering, anda bisa mencari resepnya di berbagai tempat seperti youtube, google ataupun buku resep. Mencoba satu persatu untuk bisa mendapatkan resep yang sesuai dengan keinginan anda.
  • Gunakan Bahan Berkualitas & Aman. Pemilihan bahan juga penting lohh, dengan bahan-bahan yang berkualitas tentu akan membuat produksi anda akan lebih baik dan bisa menghasilkan kue kering premium.
  • Kemasan Yang Menarik. Untuk kemasan bisa anda sesuaikan dengan konsep yang anda miliki atau disesuaikan dengan hari-hari besar seperti desain lebaran, natal dan sebagainya.
  • Gunakan Merk & Logo. Pastikan anda memberikan sticker logo usaha anda. Tujuannya adalah agar konsumen bisa lebih mudah mengingat kue kering buatan anda. Sehingga ketika mereka mencari kue kering bisa langsung teringat pada kue kering anda.
  • Teknik Pemasaran. Pemasaran kue kering saat ini bisa lebih dimaksimalkan di sosial media seperti facebook, dan instagram. Namun jangan lupa untuk mendaftarkan usaha anda di google bisnis, digoogle bisnis anda juga bisa menjual produk loh, jadi selain usaha anda mudah ditemukan, pembeli juga bisa melihat kue kering apa saja yang anda jual.

Baca Juga : Memulai Usaha KFC Rumahan Berkualitas

Tips Membuat Kue Kering Berkualitas

Walaupun anda sudah memiliki resep yang enak dan berkualitas namun sering kali ada kesalahan kecil saat membuat kue kering dan membuatnya tidak seenak yang diharapkan. Oleh karena itu ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam proses pembuatan kue kering untuk jualan :

Pilih Bahan Yang Tepat & Berkualitas

Penggunaan bahan terbaik juga sangat berpengaruh pada rasa dan juga tampilan kue kering. Seperti kue kering kastengel yang membutuhkan keju ceddar, namun ada beberapa chef yang menyarankan untuk menambahkan keju edam. Keju edam rasanya lebih lumer dan tidak terlalu asin. Untuk penggunaan coklat juga sebaiknya gunakan cokelat hitam dengan kadar yang lebih dari 68 persen.

Proses Pengocokan Mentega & Gula

Untuk membuat kue kering yang renyah dan lembut proses pengocokan mentega dan gula harus benar. Pengocokan mentega dan gula harus sampai berwarna putih coklat yaa agar kue kering yang dibuat bisa renyah seperti yang diharapkan .Sering kali para pemula ingin mempercepat proses pembuatan kue kering dan tidak memperhatikan proses pengocokan mentega dan gula yang masih belum berwarna putih dan sudah mencapurkan bahan lain.

Agar hasilnya maksimal anda bisa menggunakan mixer planetary agar bisa hasil pengadukan adonan yang banyak bisa di proses dengan cepat dan tercampur merata.

Baca Juga : Cara Memulai Usaha Donat Rumahan Kekinian

Gunakan Mentega Dingin

Saat proses pengocokan, gunakan mentega yang dingin dan jangan dilelehkan terlebih dahulu. Banyak pemula yang kerap melelehkan mentega karena dianggap ia tidak dapat tercampur dengan bahan lain jika masih agak keras. Mentega dingin dapat mempengaruhi kerenyahan kue yang di buat, kalau mentega cair tidak jadi renyah ucap chef Andry.

Ayak Tepung

Nah, bila anda ingin mendapatkan tesktur kue kering yangh renyah dan lumer dimulut pastikan anda selalu mengayak tepung sebelum digunakan. Banyak pemula yang langsung menggunakan tepung tanpa di ayak terlebih dahulu.

Baca Juga : Cara Memulai Usaha Kue Basah Seribuan

Gunakan Oven Khusus

Penggunaan oven juga sangat berpengaruh pada hasil kue kering yang dibuat, penggunaan oven khusus akan sangat membantu anda agar bisa  menghasilkan kue kering yang matang merata, renyah dan lumer saat di makan.

Untuk skala usaha sangat disarankan untuk menggunakan oven convection karena oven ini adalah oven khusus yang dibuat spesial untuk produksi kue kering. Suhu Oven Convection bisa diatur dengan mudah dan bisa menjaganya tetap stabil, selain itu oven ini juga dilengkapi dengan teknologi modern yakni dengan internal fan yang membuat kematangan adonan bisa lebih maksimal dan menghasilkan tekstur kue kering yang kering dan renyah.

Oleskan Kuning Telur Setelah Dipanggang Setengah Matang

Untuk beberapa jenis kue kering, anda harus mengoleskan kuning telur diatas kue. Beberapa kue kering yang harus dioleskan kuning telur adalah kastengel dan nastar. Agar bisa mendapatkan kuning cerah dan mengkilap, anda bisa mengoleskan saat kue sudah dipanggang setengah matang.

Panggang dulu kue samapi setengah matang, kemudian keluarkan dari oven dan oleskan kuning telur diatasnya. Setelah itu dipanggang lagi. Kenapa harus setengah matang? Karena bila anda mengoleskan saat baru di oven, lapisan atasnya akan cepat kering dan akan gosong.

Tidak Menyimpan Kue Kering Di Lemari Es.

Kue kering yang sudah jadi harus disimpan pada tempat yang kedap udara, Penyimpanan yang tepat akan mampu membuat kue kering bertahan dalam waktu yang lama, bahkan sampai 1 tahun. Banyak chef yang menyarankan untuk tidak menyimpan kue kering didalam lemari es atau kulkas, karena kue kering tidak akan renyah lagi bila dimasukkan kedalam lemari es.

Baca Juga : Cara Memulai Usaha Kue Kecil-Kecilan Di Rumah

Alat-Alat Membuat Kue Kering

Oven Convection Spesialis Kue Kering

Oven convection merupakan oven khusus yang sudah banyak dipakai oleh para pengusaha kue kering profesional untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas produksinya. Oven ini memiliki kapasitas 8 tray atau muat untuk 8 loyang ukuran 40 x 60 cm. Jadi anda bisa produksi kue kering dengan kapasitas yang besar sekaligus.

Oven ini sudah dilengkapi dengan pengontrol suhu dan juga internal fan. Yang membuat suhu bisa diatur sesuai suhu ideal untuk oven kue kering, serta dengan adanya internal fan akan membantu sirkulasi udara panas agar bisa merata keseluruh bagian dalam oven dan menghasilkan adonan yang kering, renyah dan matang lebih maksimal. Info lengkap bisa cek di artikel : Apa Itu Oven Convection?

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Revon Teknologi (@revon.co.id)

Mixer Planetary

Mixer planetary juga menjadi salah satu mixer terbaik untuk dipakai skala bisnis rumahan hingga komersil. Itu karena mixer planetary memiliki fungsi yang serbaguna dengan adanya 3 pengaduk yang dapat diganti-ganti sesuai kebutuhan. Info lebih lengkap bisa cek di : Apa Itu Mixer Planetary?

Nah untuk info lengkap paket usaha kue kering dari revon teknologi, anda bisa cek di : Paket Usaha Kue Kering Harga Fabrikasi & Free Konsultasi.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang Revon Teknologi

Revon teknologi fabrikasi kitchen stainless untuk berbagai dapur komersil, seperti restoran, bakery, fried chicken & catering. Bisa custom ukuran, model sesuai kebutuhan dapur anda. KONSULTASI GRATIS !!

Most Recent Posts

  • All Post
  • Etalase Makanan
  • Griddle & Grill
  • Lain-Lain
  • Mesin Vacum & Sealer
  • Oven Listrik
  • Perlengkapan Dapur Bakery
  • Perlengkapan Dapur Resto
    •   Back
    • Oven Gas
    • Meja Stainless Steel
    • Deep Fryer
    • Steamer
    • Bain Marie
    • Grease Trap
    • Kwali Range & Gas Stove
    • Mixer Adonan
    • Warmer
    • Washing
    • Mesin Proofer
    • Cabinet Stainless Steel
    • Kitchen Equipment
    • Paket Perlengkapan Usaha

Nomor Rekening Revon

Nomor rekening revon yang resmi hanya sesuai dengan data rekening yang tertera di website ini atau yang dikirim oleh nomor 08112636308/0811252230

nomer rekening BCA revon teknologi

Alamat: Jl. Plumbon Raya, Plumbon, Sardonoharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581

Perusahaan

Daftar Produk

Blog

Instalasi

Kitchen Set

Hood & Dusting

Gas Central

Kompor tanam

Help

Privacy Policy

Terms

Conditions

Penawaran Harga

Minta penawaran langsung ditangani oleh konsultan produk dengan harga terbaik.

© 2024 Revon Teknologi